“Andaikan bisa balik ke masa lalu….”
, “Gue pengen ke masa depan nih, biar tau jodoh gue siapa.” , kita semua pasti
pernah punya pikiran-pikiran seperti itu. Pergi ke masa lalu atau masa depan
pasti akan mudah kalau kita punya mesin waktu. Namun, sayang kita bukan Nobita
yang mudah pergi ke masa depan atau masa lalu dengan mesin waktu Doraemon, kita
juga bukan sedang ada di film “Back To The Future”. Kenyataannya adalah belum
ada mesin waktu yang dapat kita gunakan untuk melakukan perjalanan melintasi
ruang waktu, para ilmuwan-ilmuwan belum dapat membuat alat seperti mesin waktu.
Berbicara tentang mesin waktu,
berarti membicarakan konsep empat dimensi, atau apabila menggunakan istilah
yang terkenal pada saat ini yaitu Time
Travel. Time Travel sendiri yaitu
sebuah konsep berjalan maju atau mundur ke titik berbeda dalam waktu, mirip
seperti kita bergerak dalam ruang.
Tapi, apakah perjalanan melintasi
ruang waktu atau yang biasa disebut “Time
Travel” sebenarnya mungkin terjadi? Menurut Newton, ia mengatakan tidak,
karena waktu bagi Isaac Newton adalah bagaikan anak panah yang ditembakkan. Ia
melaju searah dan tetap. Jam berdetak sama cepatnya dimanapun di jagat raya
ini. Lalu datang pak Albert Einstein yang membuktikan kalau rupanya Newton itu
salah besar. Einstein bilang, waktu itu bagaikan aliran air di sungai. Ia bisa
dipercepat, diperlambat, dan kadang ia bermuara di suatu tempat, kadang
sungainya malah bercabang dua. Fisika Einstein yang terkesan gila ini ternyata
memungkinkan terjadinya Time Travel.
Well, berbicara tentang Time Travel, terdapat kejadian-kejadian
kemunculan seorang Time Traveler yang sempat menggemparkan dunia. Salah satunya
yaitu Di tahun 2000 dan 2001, kemunculan seseorang yang mengaku bernama John
Titor, ia mengaku ia adalah seseorang Time
Traveler dari tahun 2036. John Titor memposting di internet tentang
kejadian-kejadian di masa depan. Dalam postingan di forumnya, dia
membuat banyak prediksi (beberapa prediksinya abstrak, sedangkan beberapa
prediksi lainnya sangat spesifik) tentang peristiwa-peristiwa masa depan dalam
waktu dekat, dimulai dengan peristiwa-peristiwa pada tahun 2004. Dia
menggambarkan masa depan akan berubah secara drastis di mana Amerika Serikat
telah pecah menjadi lima wilayah negara bagian yang kecil, lingkungan dan
prasarana akan dihancurkan oleh serangan nuklir, dan banyak negara akan hancur.
John
Titor tidak sendirian, pada tahun 2011, kemunculan Thomas Francois dan Henry
Sucipto juga ikut menggemparkan, walau tidak segempar John Titor, karena
kemunculan dua orang yang mengaku berasal dari tahun 2037 ini hanya ada di
forum terbesar Indonesia, yaitu Kaskus.
Well, kisah dua orang tadi akan panjang
bila diceritakan juga di sini, jadi silakan anda baca kisah kedua orang tersebut di sini . Pada akhirnya, kemunculan
orang-orang seperti John Titor, Thomas Francois dan Henry Sucipto yang mengaku
sebagai Time Traveler masih menjadi
perdebatan sampai saat ini.
Apakah orang-orang yang disebutkan
tadi benar-benar seorang Time Traveler?
Apakah masa depan akan sesuai dengan prediksi-prediksi dari orang-orang
tersebut? Apakah akan muncul lagi orang-orang seperti mereka yang mengaku
berasal dari masa depan? Jawabannya adalah tidak ada seorang pun yang tahu,
hanya tuhan yang tahu akan misteri ini.
Konsep empat dimensi ruang dan
waktu, Time Travel, dan mesin waktu
mungkin masih menjadi suatu misteri yang masih dipertanyakan dan dicari
kebenarannya oleh umat manusia. Apakah di masa depan nanti manusia bisa
mengungkap misteri tersebut? Sekali lagi, jawabannya adalah tidak ada seorang
pun yang tahu, hanya tuhan yang tahu akan misteri ini.
By : NDA
0 komentar:
Posting Komentar